Sabtu, 08 Februari 2014

Yuk, kita menghitung PPI

Halo sobat, mau share lagi ah.
Pasti kalian sebagian pernah mendengar apa itu istilah PPI di sebuah ponsel, nah saya disini mo coba menjelaskan sedikit pengertian PPI.



PPI dapat diartikan kerapatan pixel pada layar bedasarkan resolusi yang dimilikinya, nah sekarang bagaimana dengan gimmick bahwa makin besar & lebar sebuah display maka semakin bagus gambar yang dihasilkan?. Tren ponsel saat ini banyak yg menjual produknya dengan display rentang 4,3'' sampai 6'' ,tp lantas bagaimana dengan kerapatan resolusinya, apakah sesuai dengan penampang yg digunakannya? Perlu diketahui mata manusia memiliki batasan minimal 200 PPI, kurang dari itu retina mata akan mengurai gambar visual secara kabur atau terlihat kasat.
Kita ambil contoh,
- Produk A dg spek display 4,3'' dan resolusi (960x540)
- Produk B dg spek display 5'' dan resolusi (800x480)
Dilihat dari spek diatas secara teknis B sepertinya akan menghasilkan kualitas visual yg lebih baik daripada A, tapi apa iya? Kita itung sama sama yuk..
Rumus  √(a²+b²)÷c
a = jumlah pixel panjang resolusi
b = jumlah pixel lebar resolusi
c = diagonal display
Produk A,
√(960²+540²)÷ 4,3''= 256,151
Produk B
√(800²+480²)÷ 5,0''= 186,590


Nah bisa kita liat kan, secara kerapatan ternyata produk A lebih tajam dari produk B walaupun secara display mungkin terlihat lebih kecil.


Ok sobat diharapkan share ini bisa membantu pemahaman agar kita bisa membeli sebuah produk dg cermat,dan tentunya sehat pula untuk kesehatan mata kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar